Dutormasi.com – Bahasa sangatlah berdampak pada kehidupan sehari-hari dari setiap ras, keyakinan, dan wilayah yang ada di dunia. Bahasa membantu kita dalam mengekspresikan perasaan, pertanyaan, dan keinginan kita kepada dunia di sekitar kita. Bahasa memungkinkan kita dapat untuk berkomunikasi melalui bahasa tertulis dan lisan dengan banyak orang yang ada di dunia ini.
Kemampuan bilingual alias memahami 2 bahasa kini memang menjadi perhatian banyak orang. Seperti contoh seorang youtuber bernama Fiki Naki yang bisa menggunakan 5 bahasa. Hal ini menjadikan berbicara dan memahami lebih dari satu bahasa dianggap memberikan lebih banyak peluang. Khususnya untuk berkomunikasi dan kesempatan mendapatkan pendidikan/pekerjaan di masa depan.
Apalagi mengajari 2 bahasa (bilingual) kepada anak sejak dini. Hal ini dapat meningkatkan fungsi/perkembangan otak sehingga dapat meningkatkan kemampuan anak dalam membuat perencanaan, pemecahan masalah, konsentrasi, dan multitasking. Berikut adalah penting dan manfaatnya mengajarkan anak bilingual sejak dini yang telah dutormasi rangkum :
- Pilihan untuk pendidikan lebih luas, artinya akses terhadap informasi untuk menambah ilmu dan pengetahun lebih terbuka lebar dengan mendapatan referensi dari bahasa asing. Serta mendapatkan pendidikan tinggi tidak tidak terbatas skala nasional namun juga internasional.
- Meningkatkan berbagai kemampuan anak, berkomunikasi secara bilingual dapat membantu perkembangan skill penunjang anak, seperti kemampuan dalam berkomunikasi dengan banyak bahasa dan orang, lebih percaya diri, dan lebih mudah menerima ragam atau perbedaan di sekelilingnya.
- Anak menjadi mudah beradapatasi, tentu belajar bahasa maka juga akan mempelajari budayanya. Maka anak akan lebih memahami adanya perbedaan dan akan tahan terhadap perubahan.
- Membantu anak cepat tanggap, dengan belajar bahasa sejak dini dapat membentuk anak menjadi lebih cepat dan tanggap terhadap berbagai situasi. Sehingga anak dapat menjadi multitasking, cepat dalam mengambil keputusan dan penyelesain masalah.
Dari manfaat yang telah dijelaskan tersebut, mungkin orang tua sangat perlu mempertimbangkan untuk mengajarkan anak 2 bahasa atau bilingual sejak dini. Karna tidak hanya berpengaruh terhadap tumbuh-kembang anak, namun juga akan berpengaruh terhadap nilai tambah tersendiri untuk masa depan anak. Oleh karena itu dutormasi merekomendasikan sekolah online anak untuk mempelajari dua bahasa (bilingual) yaitu Alta School Bilingual Program.
Alta School Bilingual Program adalah sebuah program yang diinisiasi oleh Alta School untuk memfasilitasi kebutuhan orang tua akan pendidikan anaknya, terutama dalam penguasaan bahasa. Beberapa program yang ditawarkan dalam program ini adalah :
- Metode belajar dua bahasa
- Anak akan mendapatkan akses Live Teaching Interaktif
- Learning Kit Gratis untuk memudahkan belajar
- Modul belajar gratis
- Akses fitur Ruangbelajar by Ruangguru
- 11 kali pertemuan per minggunya
- Kelas kecil yang akan membuat belajar jadi lebih efektif
- Aktivitas mandiri
- Kelas Trial Gratis
- Laporan belajar dan sertifikat untuk melihat sejauh mana perkembangan anak
- Dibimbing oleh guru-guru berpengalaman
- Akses fitur belajar melalui ruangkelas
- Parents Meet Up
- Pembayaran yang dapat dicicil
Program ini dibuka untuk 2 jenjang, yaitu PAUD B dan juga SD Kelas 1. Dengan penawaran yang banyak tersebut, kira-kira mahal nggak sih biayanya? Tenang saja, untuk harganya sendiri dari Alta School memberikan diskon kepada orang tua yang anaknya berada pada kedua jenjang. Berikut harganya :
Untuk Program Bilingual PAUD B, dari harga Rp10.7500.000, – mendapatkan diskon sebesar 20% menjadi Rp9.000.000,- .
Untuk Program Bilingual SD kelas 1, dari harga Rp12.000.000,- mendapat diskon sebesar 20% menjadi Rp9.600.000,- .
Dengan harga tersebut, tentunya anak sudah mendapatkan berbagai fasilitas yang lengkap dan mampu menunjang kebutuhan anak dalam belajar dua bahasa sejak dini. Mungkin itu saja dari dutormasi, semoga dengan artikel ini dapat membantu orang tua dalam mencarikan tempat belajar dua bahasa untuk anaknya. Semoga bermanfaat dan salam Dutormasi.